Sabtu, 27 April 2024
Sambut Tokoh-tokoh Kampar di Pekanbaru, Pj Bupati Dukung Bagholek Godang Masyarakat Kampar | Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang | Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Meninggal Dunia, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Duka | Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama
 
Tanjung Pinang-Kepri
Hadiri Peringatan HPN 2024, Sekda Natuna Harap Sinergitas Insan Pers dan Pemda Tetap Terjalin

Tanjung Pinang-Kepri - - Jumat, 09/02/2024 - 14:11:24 WIB

SULUHRIAU, Natuna- Sekretaris Daerah (Sekda) Natuna, Boy Wijanarko menghadiri Peringatan Hari Pers Nasional (HPN) 2024 yang digelar oleh Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Natuna bertempat di Kantor Sekretariat PWI, Jalan Adam Malik Jumat (9/2/2024).

Bersama jajaran Pemkab Natuna dan Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Natuna acara syukuran Hari Pers Nasional PWI Natuna berjalan dengan penuh rasa kekeluargaan.

HPN tahun 2024 dengan dengan tema “Mengawal Transisi Kepemimpinan Nasional dan Menjaga Keutuhan Bangsa” Difokuskan pelaksanaannya di Jakarta pada tanggal 20 Februari 2024.

Peringatan HPN tahun 2024 sedikit berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, jika acara puncak HPN biasanya dilaksanakan pada tanggal 9 Februari, namun tahun ini sedikit di undur hal ini karena peringatan HPN berdekatan dengan pesta demokrasi pemilu 2024 yang dilaksanakan pada tanggal 14 Februari 2024.

Hal ini sesuai dengan instruksi Ketua Umum PWI, Hendry Ch Bangun dalam catatannya berjudul “Pemilu 2024 dan PWI” menyampaikan bahwa HPN akan digelar pada 20 Februari 2024. “Agar pesta raya wartawan itu tidak “mengganggu” hari pemungutan suara tanggal 14 Februari 2024,” katanya.

Mungkin gambar 3 orang dan teks

Dalam sambutannya Ketua PWI Kabupaten Natuna, Muhammad Rapi menyampaikan, PWI Natuna berkomitmen terus menjalin kerjasama yang baik dengan pemerintah daerah dan instansi vertikal.

Ia menambahkan PWI Kabupaten Natuna siap bersinergi dalam pembangunan daerah di Negeri Laut Sakti Rantau Bertuah.

“Kami akan selalu membangun sinergitas dan bersinergi dengan pemerintah Kabupaten Natuna dengan menyebarkan berita pembangunan daerah melalui media-media yang tergabung dalam PWI,” terangnya.

Selain itu, M. Rapi juga menyebutkan PWI Natuna juga siap ikut mensukseskan pesta demokrasi tahun 2024.

“Sebagai pilar ke 4 demokrasi tentunya kami dari insan pers selalu mendukung jalannya Pemilu yang amai, damai dan bersih,” imbuhnya.

Meski peringatan HPN 2024 di laksanakan secara sederhana, namun kata M Rapi acara puncak tetap akan dilaksanakan dengan meriah pada tanggal 25 Februari 2024.

”Dalam hal ini kita akan berkolaborasi dengan Basarnas dan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Natuna, kebetulan dua instansi ini juga ulang tahun. Kemaren kita juga sudah sempat rapat bersama membahas terkait hal ini,” tutupnya.

Sementara Sekda Natuna Boy Wijanarko mewakili Bupati Natuna, Wan Siswandi menyampaikan selamat memperingati Hari Pers Nasional kepada seluruh wartawan di Kabupaten Natuna.

Mungkin gambar 5 orang dan teks

“Mari kita saling memberikan kritikan dan masukan yang baik dalam pembangunan Natuna, juga memberikan banyak informasi yang baik dan berimbang untuk masyarakat,” ajak Boy.

Boy menjelaskan, pada hakikatnya pemerintah daerah tidak anti kritik selama kritikan tersebut bersifat positif dan membangun.

“Setiap kritikan yang dilontarkan kepada pemerintah sejatinya akan diterima, asalkan tidak mengandung provokasi,” sebut Boy.

Untuk itu, Boy berharap melalui peringatan HPN yang ke 78 tahun ini sinergitas antara pemerintah daerah, Forkompinda dan Insan pers Natuna semakin solid untuk mewujudkan pembangunan yang semakin baik.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penyerahan cinderamata dari Kajari Natuna dan pemotongan tumpeng oleh Ketua PWI Natuna dan dilanjutkan dengan tausiyah agama oleh Ustadz Tirtayasa.

Hadir dalam kegiatan Kapolres Natuna AKBP Nanang Budi Santosa S.I.K, Dandim 0318/Natuna Letkol Inf Morrison Chandra Karundeng, Danlanud RSA Kolonel Pnb Dedy Iskandar S.Sos., M.M.S., M.Han, Danlanal Kolonel Laut (P) Maman Nurachman, Kajari Natuna, Surayadi Sembiring SH., MH, Danyon Komposit 1 Gardapati, Denhanud 477 Kopasgat, Kepala Pengadilan Negeri Natuna, Kepala BMKG, Wakil Ketua I DPRD Natuna, Sekwan DPRD Natuna, Kabid PIKP Diskominfo, Perwakilan PJN dan Perwakilan Sowan. (Adv, Zul)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved