Minggu, 05 Mei 2024
Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan | DPD PKS Pekanbaru Rekomendasikan DR Muhammad Ikhsan Balon Walikota ke DPP | KPU Riau Siap Mutakhirkan 4.854.034 DP4 untuk Pilkada 2024 | Keji, Suami Pelaku Mutilasi Istri Sempat Tawarkan Daging Korban ke Ketua RT | Hebat!, 10 ribu Penari Riau Pecahkan Rekor Muri di Gebyar BBI BBWI Provinsi Riau 2024 | Gebyar BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Prov Riau Perhelatan Spektakuler, Pj Gubri: Ini Potensi
 
Kesehatan
Kadiskes Riau Minta Puskesmas Kabupaten Kota Diaktifkan 24 Jam di Jalan Lintas Saat Idul Fitri

Kesehatan - - Rabu, 12/04/2023 - 23:10:10 WIB

PEKANBARU- Kepala dinas kesehatan kabupaten kota diminta untuk mengaktifkan layanan disetiap Puskesmas khususnya berada di jalan lintas selama 24 jam.

Persoalan ini juga sudah ditegaskan melalui surat edaran yang disampaikan pemerintah provinsi melalui Dinas Kesehatan Riau.

"Sudah kita surati. Jadi melalui dinas kesehatan kabupaten kota memerintahkan Puskesmas buka 24 jam," kata Kadiskes Riau Zainal Arifin, Rabu (12/4/23).

Petugas kesehatan diminta stanby selama H-7 hingga H+ 7. Hal ini untuk mengantisipasi jika sewaktu-waktu jika terjadi kecelakaan, bisa cepat dilakukan tindakan pelayanan.

"Mereka betul standby petugas kesehatannya. Jangan sampai nanti ketika ada kecelakaan Puskesmanya malah tutup," ungkap Zainal.

Selain itu, tenaga kesehatan di kabupaten kota di Riau juga tidak hanya standby di Puskesmas. Tapi juga turut disiagakan  di pos utama mudik di jalur lintas.

Mereka nantinya juga akan bergabung dalam  bersama petugas kepolisian, Dinas Perhubungan, Satpol PP.

"Ini bentuk kolaborasi pelayanan. Semua stake holder dilibatkan sesuai peran masing-masing," pungkas Zainal. (mcr)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved