Kamis, 09 Mei 2024
Hari Ini, Sekitar 10.000 Warga Asal Kampar se Riau akan Hadiri Bagholek Godang di Gelanggang Remaja | Silaturrahim Syawal 1445 H Muhammadiyah Riau, Prof. Dr H Abdul Mu'ti | AstraZeneca Tarik Besar-besaran Vaksin Covid Buatannya, Ada Apa? | Beralih Pengelolaan dari Dishub ke Disperindag, Tarif Parkir Pasar Tradisional Turun Jadi Rp1.000 | Torehkan Prestasi Tingkat Kepercayaan Publik, Dirlantas Polda Riau Raih Presisi Award dari Lemkapi | Mertua Temukan Menantu Tergantung Sudah tak Bernyawa di Kamarnya
 
Kuansing
Emak-emak di Kuansing Menjerit Akibat Kelangkaan Minyak Goreng

Kuansing - - Selasa, 22/02/2022 - 13:27:32 WIB

SULUHRIAU, Kuansing- Sejak penetapan satu harga, minyak goreng sulit ditemui di Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing), Riau. Tidak hanya di toko modern, minyak goreng juga langka di warung atau pun pasar tradisional.

Kondisi ini membuat masyarakat Kuansing menjerit. Terutama emak-emak. Tidak sedikit yang melampiaskan jeritannya di media sosial.

"Sudah keliling-keliling di Telukkuantan, tapi tak ada minyak goreng," ujar Irda, seorang ibu rumah tangga di Kuansing, Selasa (22/2/2022).

"Kalau tak ada kemasan, minyak curah pun tak apa. Ini sama sekali tidak ditemukan adanya minyak goreng," lanjutnya.

Senada dengan itu, Lina juga seorang ibu rumah tangga di Kuansing, menuturkan tidak mempersoalkan harga minyak di atas HET. Dengan catatan, minyak goreng melimpah dan mudah dibeli.

"Biarlah harganya Rp20 ribu per liter. Seperti dulu, harganya Rp20 ribu per liter, tapi kita mudah membelinya. Sebab, di semua warung ada. Untuk apa murah, kalau barangnya tak ada," tutur Lina.

Masyarakat Kuansing berharap pemerintah mencarikan jalan keluar atas persoalan ini. Sehingga, tidak ada kelangkaan minyak di Kuansing seperti saat ini.

Menanggapi jeritan emak-emak, Kepala Dinas Koperasi UKM Dagrin Kuansing, Azhar menyatakan pihaknya berusaha untuk mengatasi kelangkaan minyak goreng tersebut.

"Nanti siang, kami mengundang pelaku usaha (waralaba) ke kantor, membicarakan persoalan minyak goreng ini. Nanti, hasilnya akan kami sampaikan," pungkas Azhar. [rri]

Editor: Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved