Selasa, 07 Mei 2024
Sat Lantas Polres Kampar Bersama ISDC Polda Riau Gelar Giat Police Goes To School di SMAN 1 Tambang | Peduli Palestina, Ribuan Mahasiswa dan Civitas Akademika Umri Gelar Aksi Unjuk Rasa | Tinjau Pembangunan Tribun Mini Lapangan Sri Serindit, Bupati: Ini Saksi Sejarah Kota Ranai | Transaksi Bazar UMKM BBI/BBWI Riau 2024 Catatkan Rp3,08 Miliar | Bawaslu Riau Serahkan Berkas Keterangan dan Alat Bukti ke MK untuk Hadapi Sidang PHPU | Jadi Narasumber Seminar Jihad di Malaysia, Rektor Umri Sampaikan Jihad Menghadapi Perang Pemikiran
 
Metropolis
Ini Dua Calon Sekwan DPRD Pekanbaru yang Lulus dan Direkomendasikan Pansel ke Wako Firdaus

Metropolis - - Kamis, 25/11/2021 - 22:06:37 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Panitia Seleksi (Pansel) Kota Pekanbaru akhirnya mengumumkan nama-nama pejabat yang akan diusulkan ke Walikota Pekanbaru, Firdaus. Salah satunya calon Sekwan DPRD Pekanbaru.

Ada dua nama yang dinyatakan lolos assesment jabatan Pimpinan Tinggi Pratama (PTP) atau eselon II, hasil itu direkomendasi pansel.

Ini sesuai dengan surat bernomorkan 22/Pansel-JPTP/XI/2021 tentang hasil seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021.

Memperhatikan hasil pelaksanaan seleksi administrasi, penilaian rekam jejak penilaian kompetensi manajerial dan sosial kultural, serta penilaian kompetensi akademik dan kompetensi bidang (penulisan makalah dan wawancara).

“Daftar nama pelamar yang telah lulus seleksi terbuka jabatan pimpinan tinggi pratama di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021,” bunyi surat yang ditandatangani Ketua Pansel, DR H Ilyas Husti.

Masih berdasarkan surat tersebut, Pegawai Negeri Sipil yang dinyatakan lulus seleksi terbuka Jabatan Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Kota Pekanbaru tahun 2021, diwajibkan mengumpulkan atau melampirkan kembali asli surat kesehatan jasmani dari Rumah Sakit Umum Pemerintah Daerah dan Surat Kesehatan rohani atau kejiwaan dari rumah sakit yang memiliki spesialis di bidang kejiwaan.

Berikut nama pejabat yang lulus dan direkomendasikan ke Walikota Pekanbaru, Firdaus oleh tim Panitia Seleksi (Pansel).

Sekretaris DPRD Kota Pekanbaru: Erna Juita dan Zamzami.Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah: Boge Peni SN dan Yulianis.Kepala Dinas Kesehatan: Afrizal dan Zaini Rizaldy Saragih.Kepala Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan: Hendra Afriadi, Hendra Putra dan Indra Suandy.Kepala Dinas Pertanian dan Perikanan: Fauzan, Muhammad Firdaus dan Mutia Eliza.Kepala Dinas Koperasi dan UKM: Indah Vidya Astuti, Sarbaini dan Yuli Usman.Kepala Dinas Penanaman Modal Pelayanan Terpadu Satu Pintu: Akmal Khairi, Edi Satriawan dan Marfizal Saputra R. (src)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved