Minggu, 05 Mei 2024
Mulai 8 Mei 2024 KPU Riau Terima Penyampaian Dukungan Calon Perseorangan | Sakit Hati Tak Beri Tahu Jual Tanah Orangtua, Adik Bacok Leher Abang Kandung dengan Parang | Genre Natuna Terbaik di Kepri, Wan Siswandi: Saya akan Terus Dukung Putra-putri Daerah Berprestasi | Jepang Juara Piala Asia U23 2024, Putus Rekor Uzbekistan | DPD PKS Pekanbaru Rekomendasikan DR Muhammad Ikhsan Balon Walikota ke DPP | KPU Riau Siap Mutakhirkan 4.854.034 DP4 untuk Pilkada 2024
 
Metropolis
Pemko Pekanbaru Siapkan 1.000 Kamar Hotel untuk Isolasi Warga Positif Covid-19

Metropolis - - Senin, 21/09/2020 - 20:23:22 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Makin meningkatkannya jumlah kasus positif Covid-19 di Pekanbaru, Pemerintah  Pekanbaru menyiapkan sekitar 1.000 kamar hotel untuk isolasi warga dintakan positif.

Walikota Pekanbaru Dr Firdaus, MT mengtakan, pihaknya sudah berkoordinasi dengan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI).

Diatakan, langkah itu diambil untuk mengantisipasi lonjakan kasus positif covid-19. "Jadi Pemko merencanakan menyewa hotel melati hingga hotel bintang tiga," kata Senin (21/9/2020).

Menurutnya akan ada 1000 kamar yang disediakan bekerjasama dengan PHRI.
Biaya selama isolasi di hotel akan ditanggung oleh Pemko dan Pemerintah Provinsi Riau. "Biaya tersebut untuk penginapan, obat dan makanan pasien selama isolasi," jelasnya.

Dikatakan, ada alokasi dana covid-19 di Pemko Pekanbaru berkisar Rp115 miliar. "Saat ini 60 persen dari anggaran masih tersedia," katanya.

Menurut Wako, pasien tanpa gejala tidak boleh lagi isolasi mandiri di rumah. "Kita sediakan rumah sehat, untuk tahap awal bisa menampung 50 pasien tanpa gejala. Kapasitasnya bisa 300 orang lebih," paparnya.

Pemerintah Provinsi Riau juga menyiapkan ruang isolasi di Diklat BPSDM, Jalan Ronggowarsito. Sebab, pasien positif yang isolasi mandiri di rumah kata dia sulit diawasi. "Ada yang isolasi mandiri malah tetap tidak disiplin. Sebab dia merasa sehat," jelasnya.

Dikatakan Wako berdasarkan laporan ke pihaknya, sampai saat ini sudah 33 orang pasien positif covid-19 yang tanpa gejala jalani isolasi di Rumah Sehat Rusunawa Rejosari. [has]






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved