Senin, 29 April 2024
Asah Kemampuan Personil, Polres Kampar Gelar Latihan Menembak | Wakil Ketua DP Partai Gerindra Minta SMSI Jaga Bahasa Indonesia | Pembukaan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Bakal Dihadiri Sejumlah Menteri | Polisi Diadang Sekumpulan Warga Pangeran Hidayat Saat Gerebek Kampung Narkoba | UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024 | Mandi di Sungai Desa Kualu Nenas, Bocah 9 Tahun Tenggelam dan Ditemukan Meninggal
 
Daerah
Antisipasi Harhutla, Diskes Pelalawan Siapkan Posko

Daerah - - Senin, 20/01/2020 - 19:23:23 WIB

SULUHRIAU, Pelalawan-  Dinas Kesehatan (diskes) Kabupaten Pelalawan mulai mempersiapkan posko untuk penanggulangan penyakit dalam rangka mengantisipasi terjadinya kebakaran hutan dan lahan (karhutla) seiring dengan masuknya musim kemarau tahun 2020.

Kadiskes Pelalawan Asril di Pekanbaru mengatakan, tidak hanya posko, obat-obatan serta tenaga medis dan juga masker telah mulai didistribusikan ke seluruh puskesmas, dilakukan untuk mengantisipasi datangnya musim kemarau.

Pihaknya hingga saat ini masih terus mengamati setiap perkembangan dari potensi karhutla yang terjadi, dari laporan yang diterima dari seluruh puskesmas, belum terjadi peningkatan jumlah penderita penyakit ispa atau penyakit lainnya  walaupun titik panas atau titik api sudah mulai meningkat di Riau.

Selama ini, pihaknya memprioritaskan ibu hamil, anak balita dan anak sekolah juga lansia, karena efeknya akan lebih cepat dirasakan, sedangkan bagi masyarakat, fokus pada penyuluhan dengan memberi informasi agar mengurangi aktifitas di luar rumah serta banyak minum air putih.

Menurut Asril, pihaknya akan terus berkoordinasi dengan lintas sektoral dalam mengantisipasi penyakit jika terjadi kebakaran hutan dan lahan. [slt]





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved