Senin, 29 April 2024
Pembukaan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Bakal Dihadiri Sejumlah Menteri | Polisi Diadang Sekumpulan Warga Pangeran Hidayat Saat Gerebek Kampung Narkoba | UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024 | Mandi di Sungai Desa Kualu Nenas, Bocah 9 Tahun Tenggelam dan Ditemukan Meninggal | HUT ke-78 TNI AU, Ribuan Warga Antusias Saksikan Berbagai Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbar | Pekanbaru Raih Juara Umum MTQ XLII tahun 2024 Tingkat Provinsi Riau di Dumai
 
Ekbis
Rata-rata Pemilik LCGC Belum Paham Spek Mobilnya

Ekbis - - Jumat, 19/10/2018 - 16:58:43 WIB

SULUHRIAU- Mobil murah ramah lingkungan atau Low Cost Green Car (LCGC) masih mampu menggoda sebagian masyarakat di Indonesia untuk membelinya.

Harganya yang murah ditambah dan memiliki kemampuan untuk mengangkut barang laiknya mobil MPV menjadi daya tarik tersendiri bagi mobil LCGC.

Meski begitu, mobil juga tak jarang mendapat keluhan. Tetapi keluhan itu kebanyakan datang dari mereka yang tidak tahu soal spesifikasi LCGC dengan baik.

"Kalau yang masuk di sini LCGC memang belum banyak keluhan, cuma rata-rata pemilik belum paham speknya," ungkap Wandi supervisor bengkel Ban Oli Service (BOS) cabang Jatimurni, Pondok Melati, Bekasi.

Salah satu keluhan yang pernah ditumpahkan pada bengkelnya adalah suara mesin yang gelitik. Hal tersebut disebabkan karena kurang tepatnya penggunaan oli dan bahan bakar.

"Contohnya oli, LCGC kan dia membutuhkan oli yang lebih encer kan, otomatis kalau oli yang lebih encer merupakan oli yang bagus-bagus, biasa kita kasih rekomendasi nggak hanya 0W - 20, tapi masih bisa juga 5W- 30," tutur Wandi.


"Yang pasti kalau untuk mobil-mobil pakai oli yang kapasitas tinggi seperti 20W - 50 kan masih kategori mineral, oli mineral kurang baik, banyak ampasnya, udah pasti efeknya ke mesin banyak lah," ungkapnya.

Sumber: detikOto | Editor: Jandri








 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved