Senin, 06 Mei 2024
Maju di Pilkada Agam, Amril Jambak Mendaftar di Tiga Parpol | Mulai Hari Ini, Calon Anggota PPK Pilgub Serentak Ikuti Tes Tertulis Metode CAT | Mulai 6 Mei 2024, Calon Anggota PPK Pilgub Serentak Ikuti Tes Tertulis Metode CAT | Mulai 8 Mei 2024 KPU Riau Terima Penyampaian Dukungan Calon Perseorangan | Sakit Hati Tak Beri Tahu Jual Tanah Orangtua, Adik Bacok Leher Abang Kandung dengan Parang | Genre Natuna Terbaik di Kepri, Wan Siswandi: Saya akan Terus Dukung Putra-putri Daerah Berprestasi
 
Daerah
Polisi Usut Pelemparan Bom Molotov depan Kantor Bank RiauKepri di Inhil

Daerah - - Minggu, 19/02/2017 - 13:43:03 WIB

SULUHRIAU, Tembilahan -Aparat Kepolisian Resor (Polres) Kabupaten Indragiri Hilir (Inhil), Riau, tengah menyelidiki aksi pelemparan bom molotov di depan kantor Bank RiauKepri cabang Tembilahan.

Ledakan bom molotov terjadi di teras Bank Riau Kepri tersebut pada Sabtu, (18/2/2017) sekitar pukul 12.45 WIB.
"Saya terkejut mendengar ledakan disertai dengan kobaran api dari bom molotov itu," ujar Anas Syafaruddin, seorang petugas satuan pengamanan Bank Kepri Riau Cabang Tembilahan, di Tembilahan, dilansir Antara Sabtu (18/2/2017).

Ledakan bom molotov diduga dilempar oleh orang yang tidak dikenal. Kepala Cabang Bank Riau Kepri Tembilahan Jefri mengungkapkan bahwa, pihak bank tidak melihat pelaku saat melancarkan aksinya. Karena pada saat itu semua pegawai dan satpam sedang berada di dalam ruangan bank.

Lebih lanjut Jefri megatakan, lemparan bom tertuju di lokasi parkiran motor tepat depan pintu masuk Bank.

Usai meledak, kobaran api terlihat berjarak sekitar tiga Meter dari pintu masuk Bank Riau Kepri tersebut.

Selanjutnya, kata dia, selang waktu kurang lebih sepuluh menit tepatnya pada pukul 13.00 WIB bom juga ditemukan di Bank BNI yang letaknya berdekatan dengan Bank Riau Kepri, namun di lokasi berbeda bom tidak sempat meledak.

"Saat ini kepolisian dan pihak bank sedang melakukan pengecekan terhadap CCTV milik Bank Riau Kepri yang serta melakukan olah TKP guna proses penyidikan," ujar Jefri lagi.

Sedangkan barang bukti sementara yang dapat diamankan yakni serpihan botol serta 3 unit sepeda motor yang berada di lokasi ledakan.

Sumber: Antara





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved