Senin, 29 April 2024
Wakil Ketua DP Partai Gerindra Minta SMSI Jaga Bahasa Indonesia | Pembukaan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Bakal Dihadiri Sejumlah Menteri | Polisi Diadang Sekumpulan Warga Pangeran Hidayat Saat Gerebek Kampung Narkoba | UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024 | Mandi di Sungai Desa Kualu Nenas, Bocah 9 Tahun Tenggelam dan Ditemukan Meninggal | HUT ke-78 TNI AU, Ribuan Warga Antusias Saksikan Berbagai Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin Pekanbar
 
Daerah
Ini Pesan Bupati pada Anggota PAW DPRD Bengkalis

Daerah - - Selasa, 26/07/2016 - 20:44:32 WIB

BENGKALIS, Suluhriau- Bupati Bengkalis Amril Mukminin hadiri acara Rapat Paripurna Istimewa DPRD Penggantian Antar Waktu (PAW).

Ketua DPRD Bengkalis Heru Wahyudi resmi melantik Morison Bationg Sihite sebagai Pengganti Antar Waktu (PAW). Anggota DPRD Bengkalis dari Partai Demokrat (PD) menggantikan Sulaiman Zakaria di Gedung DPRD Bengkalis, Selasa (26/7/16)
 
Pengucapan sumpah dan janji PAW Anggota DPRD Bengkalis Daerah Pemilihan (Dapil) Bengkalis Bantan ini, melalui sidang Paripurna Istimewa dipimpin Ketua DPRD Bengkalis Heru Wahyudi dan unsur pimpinan DPRD, dihadiri 18 Anggota DPRD Bengkalis berlangsung lancar dan khidmat.

"Peran dan fungsi dewan yang sangat strategis dalam menampung aspirasimasyarakat serta mencarikan solusi-solusinya, maka amanah ini hendaknya dijalankan sebaik-baiknya dan penuh tanggung jawab,'' katanya.

Dengan menjalankan amanah, diyakini tugas-tugas dan fungsi anggota dewan dapat dilaksanakan dengan baik dan optimal dan hasil yang
berkualitas dalam upaya untuk menyejahterakan masyarakat Kabupaten Bengkalis.

Pada kesempatan ini, meskipun Sulaiman Zakaria tidak tampak hadir namun Ketua DPRD juga mengucapkan terima kasih kepada Sulaiman Zakaria atas pengabdiannya dan sumbangsih untuk Kabupaten Bengkalis selama menjabat sebagai Anggota DPRD Bengkalis.

Turut hadir dalam pelantikan ini, Bupati Bengkalis Amril Mukminin, dan Wakil Bupati Bengkalis Muhammad, Plt. Sekda Bengkalis Anggota Forkopimda, KPU, Panwaslu, pimpinan SKPD di lingkungan Pemkab Bengkalis, Bengkalis dan undangan lainnya. (las)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved