Rabu, 24 April 2024
Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau | Kantongi 7,50 Gram Sabu, Sat Narkoba Polres Kampar Tangkap Warga Aur Sati, Disebut Barang Dapat dari | Cabang Fahmil Qur’an Putri Kota Pekanbaru Sabet Juara Pertama di MTQ ke 42 Tingkat Provinsi Riau | Polsek Tapung Hilir Tangkap Pelaku Narkoba beserta Sejumlah Barang Bukti di Desa Kota Garo | KPU Atur Jumlah Pemilih Maksimal 600 Orang per TPS di Pilkada 2024 | Bawaslu Dumai Buka Pendaftaran Calon Anggota Panwaslu Kecamatan
 
Metropolis
PAN Riau Usulkan Nama Capres 2024 Hasil Rekerwil, Erick Tohir Urutan Terdepan

Metropolis - - Jumat, 05/08/2022 - 21:50:03 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- DPW Partai Amanat Nasional (PAN) Provinsi Riau secara resmi mengumumkan dan mendeklarasikan 6 nama hasil Rakerwil PAN, Jumat (5/8/2022).

6 nama tersebut adalah, Menteri BUMN Erick Thohir, Ketum PAN Zulkifli Hasan, Gubernur Jateng Ganjar Pranowo, Gubernur Jabar Ridwan Kamil, Gubernur DKI Anies Baswedan, dan Menteri Pariwisata Sandiaga Uno.

Dari 6 nama ini, Ketua DPW PAN Riau, Alfedri mengatakan yang paling terdepan diusung dari hasil Rakerda seluruh DPD se-Riau adalah Erick Thohir.

"Yang disampaikan di Rakerda di 12 kabupaten kota, yang penuh diusung oleh DPD - DPD adalah Erick Thohir dan Ketum Zulhas. Tapi yang paling terdepan itu Erick Thohir. Di Rakerda itu ada yang mengusulkan 3 nama dan 5 nama. Kita di Rakerwil ini mengkompilasikan keseluruhannya," kata Alfedri.

Bupati Siak ini mengatakan, bahwa di Rakerda masing-masing DPD menegaskan bahwa Erick Thohir yang terdepan. "Nantinya akan diputuskan di Rakernas pada 26 Agustus 2022," katanya.

Selain agenda Rakerwil, pada hari yang sama PAN Riau menggelar pendidikan politik, strategi sukses menuju Parlemen. (src, rls)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved