Jum'at, 26 April 2024
Polisi Gerebek Bandar Narkoba Kampung Dalam, Ada yang Mencebur ke Sungai dan Satu Orang Diamankan | Ketua LPTQ: Pekanbaru Berpeluang Besar Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau | Tak Kantongi Izin, Disperindag Pekanbaru Segel Dua Gudang di Komplek Pergudangan Avian | laku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu | Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Kebun Sawit Desa Kualu | KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024
 
Sosial Budaya
Sebanyak 470 Galon Air Zam-zam Jatah JH Pekanbaru Sudah Diterima Kemenag

Sosial Budaya - - Sabtu, 25/06/2022 - 09:14:09 WIB
Air Zam-zam jemaah jaji Pekanbaru sudah diterima Plt Kakankemenag Abdul Wahid 470 galon isi 5 liter Jumat, (24/6/2022) malam. (Foto:  Instimewa)
TERKAIT:

SULUHRIAU, Pekanbaru- Sebanyak 470 galon jatah air zam-zam untuk jamaah haji (JH) Pekanbaru sudah diterima Kantor Kementerian Agama (Kemenag) Pekanbaru secara keseluruhan, Jumat (24/6/2022) malam.

Plt Kakan Kemenag Pekanbaru, H Abdul Wahid, S.Ag, M.I.Kom kepada suluhriau.com, Sabtu (26/6/2022) mengatakan, setelah sebelumnya air zam-zam untuk JH itu diterima 300 galon masing-masing berisi lima liter pada Jumat siang, dan Jumat malam diantar lagi sisanya 170 galon yang berisi masing-masing lima liter per galon.

Air zam-zam tersebut diantarkan oleh petugas Embarkasi Haji Antara (EHA) Riau dan pihak maskapai penerbangan Arab Saudi jika stok sudah tersedia. Air zam-zam ini adalah hadiah dari pihak Arab Saudi untuk jemaah haji,

"Alhamdulillah, semua jatah air zam-zam untuk jemaah haji sesuai jumlah jemaah yang berangkat tahun ini sudah kita terima, dan kita simpan di Kantor Kemenag Pekanbaru," kata Wahid.

Kasubag TU Kemenag ini juga menambahkan, air zam-zam ini belum bisa diambil saat ini. Untuk sementara akan disimpan di Kemenag. "Nanti akan dikabari kapan bisa diambil air zam-zam ini," katanya.

Kepada CJH yang tengah di tanah suci untuk pelaksanaan haji, ia mendoakan semoga semua lancar, bisa menjadi haji mabrur dan kembali ke tanah air dengan selamat dan sehat. (sr3)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved