Jum'at, 29 Maret 2024
PHR Kembali Gelar Lomba Karya Jurnalistik PENA untuk Wartawan Riau | Mesjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani 6 Gelar Shalat Jumat Perdana | Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu
 
Sosial Budaya
Terbaik se Sumatera, Bawaslu RI Apresiasi Kinerja Bawaslu Riau Terkait Pengawasan

Sosial Budaya - - Senin, 07/06/2021 - 19:24:31 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru-  Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Provinsi Riau menjadi Bawaslu terbaik se Sumatera, bahkan masuk menjadi tiga besar Bawaslu terbaik di secara nasional.

Atas prestasi ini, Bawaslu RI mengapresiasi kinerja Bawaslu Riau tersebut

Hal itu dikatakan Ketua Bawaslu Riau, Rusidi Rusdan, Senin (7/6/2021) kepada media.

"Dari sisi pengawasan Pilkada serentak 2020,  Bawaslu Riau mendapat apresiasi dari Bawaslu RI karena berhasil menjadi Bawaslu terbaik se Sumatera," katanya.

"Penanganan pelanggaran kita termasuk tiga besar di seluruh Indonesia," tambahnya.

Rusidi Rusdan menjelaskan  berdasarkan evaluasi yang dilakukan oleh Bawaslu RI,  dalam hal pengawasan Pilkada serentak 2020, nanyak dimensi atau faktor yang menjadi penilaian, namun dari segi jumlah maupun penanganan pelanggaran yang dilakukan oleh Bawaslu Provinsi Riau, merupakan yang terbaik di Sumatera, karena berhasil melakukan penanganan pelanggaran sebanyak 16.

Menurutnya,  penanganan pelanggaran yang dilakukan oleh jajaran Bawaslu Riau, juga termasuk berhasil mengelola sumber daya pengawasan, pengleolaan keuangan dan pengelolaan sengketa serta pengawasan yang dilakukan.

"Hasil evaluasi yang dilakukan Bawaslu RI memang banyak dimensi penilaiannya, termasuk sejauh mana bisa mengelola Form A pengawasan, sehingga secara sederhana, dari dimensi banyaknya peanganan pelanggaran yang sampai ke Pengadalian juga menjadi indikator. Riau berhasil membawa 16 penanganan perkara ke Pengadilan," katanya.

Disamping itu, penemuan dan pengembangan kasus yang dilakukan Bawaslu Riau juga menjadi penilaian tersendiri bari oleh Bawaslu RI.

"Belum lagi pentapan tersangka dari hasil pengembangan kasus yang di provinsi lain yang jarang sekali bahkan tidak ada, tapi Riau berhasil melakukannya terutama di Sumatera," lanjutnya.

Diakui, keberhasilan itu berkat dukungan dari Sentra Gakkumudu sehingga menjadi nilai positif yang membanggakan Bawaslu di Riau.

"Dukungan itu juga dari Kapolda Riau dan jajaran yang sangat anti politik uang serta Kejati Riau dan jajaran. Ini menjadi nilai positif yang membanggakan bagi Riau," pungkasnya. (rri)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved