Minggu, 19 Mei 2024
Ade Hartati Rahmat Konsolidasi dengan Ketua-ketua DPC PAN dan Dua Ormas di Pekanbaru | Diikuti 155 Pembalap Motor, Pj Sekda Kampar Buka Kejurnas Motoprix Region A Sumatra Putaran II Riau | Miliki Narkoba, Pria Gondrong Warga Desa Penghidupan takk Berkutik Ditangkap Dicokok Polisi | Kabar Duka, Tokoh Pers dan Perfilman Nasional Prof Salim Said Meninggal Dunia | Terungkap, Wanita Diduga Lesbi Pelaku Penikaman Milik Group LGBT Sejak SMA | Sempat Tertunda, Jemaah Haji Atas Nama Atun Jaali Genggam Akhirnya Berangkat Hari Ini ke Tanah Suci
 
Pendidikan
Peduli Palestina, Ribuan Mahasiswa dan Civitas Akademika Umri Gelar Aksi Unjuk Rasa

Pendidikan - - Selasa, 07/05/2024 - 14:18:38 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Ribuan mahasiswa dan civitas akademika Universitas Muhammadiyah Riau (Umri) melaksanakan aksi bela Palestina dengan melakukan unjuk rasa di halaman kampus Umri, Jalan Tuanku Tambusai, Selasa (7/5/2024).

Ketua Badan Pembina Harian Umri Prof Dr HM Nazir MA mengatakan, unjuk rasa yang dilakukan ini sebagai bentuk solidaritas persyarikatan Muhammadiyah. Khususnya lembaga pendidikan Muhammadiyah, karena aksi ini juga dilaksanakan serentak se Indonesia.

“Hari ini kami menunjukkan keberpihakan kepada rakyat Palestina supaya dalam waktu yang sesingkat-singkatnya rakyat Palestina segera mendapatkan kemerdekaan. tujuan kami adalah itu,” katanya.

Menurutnya, perjuangan untuk memerdekakan rakyat Palestina adalah sangat penting. karena hingga saat ini masih ada praktik-praktik kejam yang dilaksanakan oleh Zionis Israel di Palestina.

“Mudah-mudahan aksi kami ini yang juga diiringi dengan doa di ijabah oleh Allah SWT, semoga rakyat Palestina segera mendapatkan kemerdekaannya,” harapnya.

Sementara itu, Wakil Rektor III Umri Dr Jufrizal Syahri M.Si juga mengatakan, kegiatan unjuk rasa ini sebagai pesan bagi dunia bahwa persyarikatan Muhammadiyah Indonesia ada bersama-sama rakyat Palestina.

“Kami tentunya mendukung kemerdekaan rakyat Palestina dan ingin menyudahi genosida yang dilakukan Israel kepada Palestina,” sebutnya. (mcr)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved