Senin, 29 April 2024
Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak Tiga Tahun Berturut-turut | Maju Sebagai Calon Bupati Inhil, Julak Aqil Mendaftar ke Demokrat | Dari Diskusi "Publisher Rights" SMSI, Diskominfotik Riau Dukung Jurnalisme Berkualitas | KPU Riau Perkuat Kapasitas Integritas Penyelenggara Menuju Pilkada Demokratis dan Berkualitas | Asah Kemampuan Personil, Polres Kampar Gelar Latihan Menembak | Wakil Ketua DP Partai Gerindra Minta SMSI Jaga Bahasa Indonesia
 
Rokan Hilir
Tiga Unit Rumah Warga Bagansiapiapi Rohil Dilumat si Jago Merah

Rokan Hilir - - Jumat, 03/11/2023 - 13:32:20 WIB

SULUHRIAU, Rohil- Peristiwa kebakaran terjadi di Bagansiapiapi, Kecamatan Bangko, Kabupaten Rokan Hilir (Rohil), Riau.

Dimana, tiga unit rumah warga di Jalan Karya Kelurahan Bagan Barat hangus dilalap sijago merah. Sementara satu unit rumah lagi hanya terbakar di bagian belakang, Jumat (3/11/2023).

Empat pemilik rumah yang terbakar yakni Suwiryanto, Jumaris, Mirin serta rumah milik Rusli.

Informasi dirangkum Jumat, kebakaran terjadi sekitar pukul 08.10 WIB. Warga bernama Marlina dan kedua anaknya sedang berada di teras rumah menjajakan dagangan berupa makanan, ia melihat kepulan asap tebal dan lidah api dari ventilasi kamar rumah.

Melihat hal itu, Marlina dan kedua anaknya panik dan tidak berani membuka pintu kamar sumber asap dan api tersebut sehingga ketiganya berteriak minta tolong.

Mendengar teriakan minta tolong, Mirin dan Jumaris yang merupakan tetangga mendatangi rumah Marlina. Namun karena merasa kekurangan orang, Mirin berlari ke gudang ikan yang berada sekitar 300 meter dari lokasi rumah.

Sementara Umaris beserta warga mencoba melakukan pemadaman dengan alat seadanya.

Sekitar pukul 08.25 WIB, Mirin kembali dari gudang beserta dengan para pekerja gudang, api telah membesar dan menyambar rumah yang berada di sebelah kanan rumah yang merupakan sumber api.

Tepat sekitar pukul 08.30 WIB, 2 unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Rohil tiba di lokasi dan melakukan pemadaman yang dibantu oleh personel Polsek Bangko dan Babinsa Bagan Barat Serka M. Naibaho

Berkat kerja keras semua pihak, sekitar pukul 09.20 Wib api dapat dipadamkan dan dilanjutkan dengan pendinginan.

Tiga unit rumah hangus terbakar yakni milik Suwiryanto, Mirin dan Jumaris. Sedangkan rumah Rusli terbakar bagian belakang.

Tidak korban jiwa pada kejadian ini, namun kerugian materil diperkirakan mencapai sekitar Rp 500 juta. (src)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved