Sabtu, 27 April 2024
Sambut Tokoh-tokoh Kampar di Pekanbaru, Pj Bupati Dukung Bagholek Godang Masyarakat Kampar | Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang | Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Meninggal Dunia, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Duka | Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama
 
Daerah
Tabligh Akbar Hari Jadi ke-24, Pemkab Natuna Undang Ustadz Abdul Somad dan Buya Arrazi Hasyim

Daerah - - Selasa, 10/10/2023 - 13:42:08 WIB

SULUHRIAU, Natuna - Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Natuna mendatangkan dua penceramah kondang yakni Ustadz Abdul Somad (UAS) dan Buya Arrazi Hasyim sebagai bentuk syukur peringati hari jadi Kabupaten Natuna ke-24 tahun 2023.

Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra), Sudirman mengatakan, Buya Arrazi Hasyim akan mengisi tausyiah dan tabligh akbar di Masjid Jami Ranai, di Desa Batubi Jaya serta di Pantai Piwang Natuna.

"Untuk Ustadz Buya akan mengisi tiga tausiyah di tiga tempat," kata Sudirman kepada media, di Kantor Bupati Natuna, Selasa (10/10/2023).

Sementara, Ustadz Abdul Somad akan mengisi tausiyah di Kecamatan Midai dan Suak Midai pada tanggal 27 Oktober 2023.

"Buya Arrazi sudah tiba di Natuna tadi pukul 10.00 WIB menggunakan pesawat Wings Air," jelasnya.

Sudirman menyebutkan, Ustadz Abdul Somad berada di Natuna dari tanggal 27-28 Oktober 2023.

Sudirman menjelaskan, Kecamatan Midai dipilih karena daerah yang terdekat dan mempertimbangkan cuaca.

"Sebelumnya Pulau Tiga sudah pernah Ustadz Da'as Latif dan Sedanau Ustad Abdul Somad," sebutnya.

"Kita pilih daerah yang terdekat dulu, nanti selanjutnya kecamatan lainnya," ungkapnya.

"Pemerintah mengajak masyarakat untuk menghadiri tabligh akbar yang digelar di Pantai Piwang Natuna," ajaknya. (zul)

Editor: Jandri





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved