Senin, 29 April 2024
Asah Kemampuan Personil, Polres Kampar Gelar Latihan Menembak | Wakil Ketua DP Partai Gerindra Minta SMSI Jaga Bahasa Indonesia | Pembukaan Gebyar Gernas BBI/BBWI dan Lancang Kuning Carnival Bakal Dihadiri Sejumlah Menteri | Polisi Diadang Sekumpulan Warga Pangeran Hidayat Saat Gerebek Kampung Narkoba | UMRI Puncaki Proposal Lolos Terbanyak Program P2MW Kemendikbudristek Tahun 2024 | Mandi di Sungai Desa Kualu Nenas, Bocah 9 Tahun Tenggelam dan Ditemukan Meninggal
 
Nusantara
Kepergok Curi Motor di Masjid Al-Muhajirin, Bandit Ini Todongkan Senpi ke Jamaah

Nusantara - - Sabtu, 08/07/2023 - 22:09:01 WIB

SULUHRIAU- Aksi percobaan pencurian sepeda motor di halaman Masjid Al-Muhajirin, Jalan Rajabasa Raya, Way Halim, Bandarlampung, berhasil digagalkan oleh salah satu jamaah masjid, pada Jumat (7/7/2023).

Bahkan, saat hendak kabur, salah satu pelaku mengeluarkan senjata api dan menodongkan senjata ke arah jamaah.

Dari rekaman cctv masjid, awalnya tiga orang pelaku mengendarai dua sepeda motor jenis matic, dan melaju di jalan raya. Ketika sampai di depan masjid, ketiganya berputar arah dan langsung masuk ke halaman masjid, karena melihat beberapa motor terparkir.

Ketiga pelaku lalu menyambangi motor yang sedang terparkir. Satu orang yang menggunakan kaos coklat dan celana pendek mendekati sepeda motor, dan merusak kunci kontak. Sedangkan, dua pelaku lainnya menunggu di atas motor sambil memantau lokasi sekitar.

Hanya dalam waktu lima detik motor berhasil di rusak. Namun, ketika sepeda motor hendak dibawa kabur, jamaah memergoki para pelaku, dan motor yang hendak dicuri ditinggalkan pelaku.

"Motor enggak jadi dibawa kabur, padahal cuma lima detik," ujar Marbot Masjid setempat Iyan (25) saat dikonfirmasi, Sabtu (8/7/2023).

Iyan mengatakan, saat kepergok, pelaku yang menggunakan kaos coklat menodongkan pistol sehingga para jemaah ketakutan. Selanjutnya ketiga pelaku berhasil melarikan diri.

"Kami sadar kok motor nyala, makanya kami lari. Ternyata mau dibawa kabur pencuri. Tapi akhirnya ditinggalin motornya," ungkapnya. (okz)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved