Senin, 29 April 2024
Kalah 2-0 dari Uzbekistan, Indonesi Gagal ke Final Piala Asia U-23 dan Masih Berpeluang ke Olimpiad | Kecamatan Marpoyan Damai Raih Penghargaan Terbanyak Tiga Tahun Berturut-turut | Maju Sebagai Calon Bupati Inhil, Julak Aqil Mendaftar ke Demokrat | Dari Diskusi "Publisher Rights" SMSI, Diskominfotik Riau Dukung Jurnalisme Berkualitas | KPU Riau Perkuat Kapasitas Integritas Penyelenggara Menuju Pilkada Demokratis dan Berkualitas | Asah Kemampuan Personil, Polres Kampar Gelar Latihan Menembak
 
Sosial Budaya
Tiba di Madinah, Jamaah Haji Pekanbaru Kloter 09 BTH Laksanakan Rangkaian Arbain

Sosial Budaya - - Selasa, 30/05/2023 - 20:34:34 WIB

SULUHRIAU- Jemaah haji Pekanbaru Kloter 09 BTH tiba di Madinah dan melaksanakan arbain.

Jemaah ini ditempatkab di Hotel Pront, yang jaraknya berhampiran langsung dengan Pagar Masjid Nabawi, di Madinah.

Sejak Asar mereka sudah memulai Ibadah Arbain. Jemaah kloter 09 BTH ini sebanyak 370 orang, terdiri dari 357 jemaah Pekanbaru, 6 jemaah dari Kabupaten Rohil, 5 orang petugas dan 2 PHD  dari Pekanbaru.

"Semoga semua jemaah bisa lancar melaksanakan seluruh rangkaian ibadah," harap
Taufik Ketua Kloter, Senin, (30/5/2023).

Kloter 08 Pelalawan Juga Sudah di  Madinah

Sementara itu, Kepala Kanwil Kementerian Agama (Kemenag) Provinsi Riau, Mahyuddin mengatakan, sebanyak 371 Jemaah Calon Haji (JCH) Riau asal Pelalawan yang tergabung dalam kloter ke 8 sudah tiba di Madinah.

JCH asal Pelalawan tersebut berangkat dari Batam ke Madinah pada pukul 07.00 WIB dan tiba di Madinah pukul 13.25 WIb.

Mereka diterbangkan ke Arab Saudi dengan menggunakan pesawat Saudi Airlines dengan nomor penerbangan SV5019 dari Bandara Internasional Batam menuju ke Bandara Internasional Amir Muhammad bin Abdul Aziz Atab Saudi.

"Hari ini Kloter 11 BTH dengan jumlah jamaah 371 berangkat dari Batam ke Madinah. Pesawat singgah sebentar di Medan untuk mengisi bahan bakar," kata Mahyudin.

Mahyuddin mengungkapkan, dari laporan yang terimanya dari petugas haji, kondisi JCH Riau yang tergabung dalam kloter ini semua dalam kondisi sehat.

 Meskipun ada beberapa JCH Riau asal Pelalawan ini yang terdeteksi mengalami tensi tinggi dari hasil pemeriksaan petugas medis.

"Keadaan jemaah cukup terkendali meskipun terdapat beberapa catatan. Jamaah dengan riwayat tensi 139 orang, terdeteksi dengan tensi di atas 200 sebanyak 23 orang dan jemaah yang menggunakan kursi roda sebanyak 7 orang," katanya lagi.

Mahyuddin berpesan kepada petugas haji baik kloter maupun petugas daerah untuk memberikan layanan terbaik kepada para jemaah. Khususnya para jemaah yang usianya sudah lanjut.

Sementara kepada para jemaah calon haji, Mahyudin mengingatkan agar melaksanakan seluruh rangkaian pelaksanaan ibadah haji dengan baik dan benar.

"Luruskan niat , jangan sampai kita salah niat ketika berangkat memenuhi panggilan Allah SWT, karena jamaah calon haji ini merupakan orang- orang terpilih dan dipilih untuk menjadi tamunya Allah SWT. Jangan ada buruk sangka dan pasrahkan semua yang akan kita kerjakan dan yang kita tinggalkan hanya kepada Allah SWT," katanya. (src)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved