Sabtu, 27 April 2024
Sambut Tokoh-tokoh Kampar di Pekanbaru, Pj Bupati Dukung Bagholek Godang Masyarakat Kampar | Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang | Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Meninggal Dunia, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Duka | Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama
 
Daerah
Simulasi Pembuatan Sumur Antisipasi Kebakaran Hutan dan Lalahan Gambut Digelar di Teluk Meranti

Daerah - - Sabtu, 13/11/2021 - 19:24:05 WIB

SULUHRIAU, Pelalawan- Simulasi pembuatan sumur antisipasi kebakaran hutan dan lahan gambut (AKHLAG) digelar di gedung serbaguna Kantor Camat  Teluk Meranti.

Simulasi ini sihadiri Camat Teluk Meranti Zakirman, SH.,M.IP,  Kasat Bimas Polres Pelalawan AKP. Budi Ikhsani,  SH, Kalaksa BPBD Kabupaten Pelalawan Rusdianto, Tim dari kemitraan dan rombongan Ipda Fauzi surya Candra, Ipda Samosir, Damkar dan MPA,  dan para Legal Kelurahan Teluk Meranti

Camat Teluk Meranti Zakirman menyampaikan, wilayah  Teluk Meranti terdiri dari 90% lahan gambut yang memerlukan perhatian khusus dalam pencegahan kebakaran lahan dan hutan pada musim kemarau.

Semoga dengan kegiatan pembuatan sumur AKHLAG ini katanya bisa membantu pencegahan kebakaran lahan nantinya.

"Kami juga telah memberi perintah kepada tiap desa untuk menganggarkan pembuatan sumur AKHLAG ini agar kebakaran lahan mudah diatasi." katanya.

Sementara itu Kalaksa BPBD Rusdianto menyampaikan bahwa  "Pencegahan kebakaran lahan dan hutan perlu kerja keras kita bersama untuk saling mengingatkan masyarakat terhadap dampak yang terjadi. Maka saya mengharapkan kepada seluruh pihak untuk saling berkoordinasi dan memberikan pemahaman yang lebih kepada masyarakat dalam proses pembukaan lahan terutama pada musim kemarau.

Tim Kemitraan Hariyono dalam kegiatan ini juga menyampaikan  Penangan kebakaran hutan harus dilakukan  secara terpadu. "Kita bersyukur karena kita terpilih menjadi contoh untuk pembuatan sumur AKHLAG dari kemitraan," katanya. (mcp)






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved