Sabtu, 27 April 2024
Sambut Tokoh-tokoh Kampar di Pekanbaru, Pj Bupati Dukung Bagholek Godang Masyarakat Kampar | Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang | Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Meninggal Dunia, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Duka | Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama
 
Hukrim
Hasil Bobol Kotak Infak Mushalla tak Seberapa, 'Paja ko' Babak Belur Dibogem Massa

Hukrim - - Rabu, 16/09/2020 - 11:43:18 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- Seorang pria yang merupakan warga asal Kabupaten Padang Pariaman, Sumbar tersebut babak belur dihajar massa.

Pria bernama Robi Binur (38) nekat mencuri uang kotak infak di Mushaala Al Ikhlas, Jalan Ikhlas Kelurahan Tangkerang Labuai, Pekanbaru.

Pelaku membuka gembok kotak infak menggunakan kunci palsu yang sudah disiapkan oleh pelaku sebelumnya.

Aksinya itu diketahui seorang warga yang melihatnya sedang mengambil uang dari dalam kotak infak. Lalu warga berteriak maling, pelaku berusaha melarikan diri. Warga melakukan pengejaran dan berhasil menangkap pelaku. Ia pun babak belur dihajar massa.

Robi Binur akhirnya diamankan Polsek Bukitraya, Pekanbaru. Kapolresta Pekanbaru Kombes Pol Nandang Mumin Wijaya melalui Kapolsek Bukitraya Kompol Bainar mengatakan, peristiwa itu terjadi pada hari Ahad (13/9/2020) sekira pukul 09.30 WIB. Pada saat itu warga tengah bergotong royong di sekitar Mushalla.

"Seorang warga melihat ada pria sedang mengambil uang dari dalam kotak infak. Lalu warga berteriak maling, pelaku berusaha melarikan diri. Namun dikejar warga dan tertangkap," katanya Selasa (15/9/2020).

Setelah ditangkap, warga melakukan penggeledahan dan ditemukan uang berjumlah Rp205.000. Setelah itu warga kemudian melaporkan kejadian tersebut kepada pihak kepolisian.

"Selain pelaku, ada beberapa barang bukti yang dibawa oleh petugas. Salah satunya adalah tujuh buah anak kunci milik pelaku yang diduga untuk membuka gembok kotak infak tersebut," katanya.***






 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved