Kamis, 25 April 2024
KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024 | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop Publisher Rights Bersama Ketua Dewan Pers | Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop ''Publisher | Cak Imin Nyatakan Kerja Sama dengan Prabowo di Pemerintahan Berikutnya | Prabowo-Gibran Resmi Ditetapkan Presiden-Wakil Presiden 2024-2029 | Maju Pilgubri, Edy Natar Nasution Daftar di Partai Demokrat Riau
 
Sosial Budaya
Tidak Ada Seleksi Paskibraka Istana Tahun Ini

Sosial Budaya - - Minggu, 12/07/2020 - 14:10:59 WIB

SULUHRIAU - Istana Kepresidenan memastikan tidak ada seleksi untuk susunan Pasukan Pengibar Bendera Pusaka (Paskibraka) pada 2020 ini.

Paskibraka yang digunakan Istana dalam merayakan HUT Ke-75 RI pada Agustus mendatang, berasal dari pasukan tahun lalu. ''Pengibar bendera sudah diputuskan tahun ini tidak ada Paskibraka. Jadi dipilih dari cadangan Paskibraka 2019," kata Deputi Bidang Protokol, Pers, dan Media Sekretariat Presiden Bey Machmudin dalam keterangan yang Ahad (12/7/2020).

Bey mengaku tidak mengingat identitas Paskibraka yang mendapat amanah pada tahun ini. Namun, Bey mengaku mereka sudah didata oleh Garnisun Tetap (Gartap).

"Tahun ini hanya ada total delapan pengibar bendera yang disiapkan. Ada di setiap penaikan tiga orang: dua laki-laki dan satu perempuan. Jadi total yang disiapkan ada lima laki-laki dan tiga perempuan," kata Bey.

Bey menegaskan, tidak ada rekrutmen atau seleksi Paskibraka tahun ini. Baca Juga: Gegara Nama, Gadis Cantik Berhijab Ini Viral, Berikut Pengakuan Sang Mama Kemenpora: Paskibraka Nasional 2019 Berkunjung ke BRI dan Mabes Polri "Sudah berdasarkan data tahun lalu dan berdasarkan nilai tahun lalu. Jadi sudah ada keputusan siapa yang dipilih," jelas Bey. (jpnn)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved