Sabtu, 27 April 2024
Polsek Tambang Tangkap Pelaku Narkoba di Depan SPBU Rimbo Panjang | Mantan Bupati Inhil Indra Muchlis Adnan Meninggal Dunia, Pj Gubri Sampaikan Ucapan Duka | Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama | Sumringahnya Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 setelah Kalahka Korsel Melalui Adu Penalti
 
Pendidikan
Wapres: Sekolah tidak Diwajibkan Buka KBM Jika Belum Siap

Pendidikan - - Rabu, 08/07/2020 - 20:15:11 WIB

SULUHRIAU- Wakil Presiden Ma'ruf Amin mengatakan, pemerintah tidak mewajibkan sekolah membuka kegiatan belajar mengajar secara tatap muka langsung meski wilayahnya berada di zona hijau.

Ma'ruf menerangkan, pembukaan KBM secara tatap muka dilakukan bagi sekolah yang telah memiliki kesiapan.

"Pertama kesiapan sekolahnya, walaupun daerah hijau memang nggak diwajibkan (jika belum siap)," ujar Wapres usai meninjau persiapan pembukaan sekolah dan pesantren di Kota Sukabumi, Jawa Barat, Rabu (8/7/2020).

Sebab, pembukaan sekolah dilakukan bagi sekolah yang memiliki fasilitas cuci tangan, sanitasi, dan sistem pembelajaran dengan minimal dua shift "Sekolah-sekolah di daerah yang hijau sudah harus bisa siapkan diri karena harus ada sanitasi, fasilitas kesehatan dan pelajaran yang bisa mengatur shiftnya, agar tidak terisi penuh," katanya.

Kendati demikian, pemerintah tetap mendorong kesiapan sekolah yang berada di zona hijau jika ingin membuka sekolah melalui pimpinan daerah baik di kabupaten/kota maupun provinsi. "Bagi mereka yang tidak siap, kami dorong. Makanya, kami dorong mereka untuk mempersiapkan diri, bersama pimpinan daerah gubernur, bupati walikotanya," kata Ma'ruf.

Ma'ruf mengatakan, saat ini sudah ada 100 daerah di Indonesia yang masuk kategori zona hijau Covid-19. Pemerintah kata Ma'ruf, juga mendorong daerah-daerah lain untuk mengendalikan penanganan Covid-19 di wilayahnya.

"Tadinya 98, sekarang lebih dari 100 daerah hijau, karena itu kita memperbanyak, makanya kunjungan saya kesini sekaligus juga supaya ini jadi contoh daerah lain yang masih belum hijau," kata Ma'ruf.

Sumber: republika.co.id
Editor: Jandri







 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved