Jum'at, 26 April 2024
Polisi Gerebek Bandar Narkoba Kampung Dalam, Ada yang Mencebur ke Sungai dan Satu Orang Diamankan | Ketua LPTQ: Pekanbaru Berpeluang Besar Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau | Tak Kantongi Izin, Disperindag Pekanbaru Segel Dua Gudang di Komplek Pergudangan Avian | laku Pencabul Bocah Hingga Hamil dan Melahirkan Ditangkap Polsek Siak Hulu | Lagi, Satnarkoba Polres Kampar Tangkap Pelaku Narkoba di Kebun Sawit Desa Kualu | KPU Provinsi Riau Buka Sayembara Maskot dan Jingle Pemilihan Gubri-Wagubri 2024
 
Pendidikan
BUMN Goes to Campus "Spirit Of Millenial"
Dari Kiat Ria Ricis ke Mahasiswa Hingga Bantuan BUMN ke Unri

Pendidikan - - Rabu, 20/03/2019 - 05:26:51 WIB

SULUHRIAU, Pekanbaru- BUMN Goes to Campus Selasa (19/3/2019), digelar di Gedung Pusat Kegiatan Mahasiswa (PKM) Universitas Riau (Unri) Kampus Pattimura Gobah Pekanbaru.

Selain langsung dihadiri Menteri BUMN Rini Soemarno, dihadiri seorang pegiat youtuber Ria Ricis dan Armada, Gubernur Riau Syamsuar, Rektor Unri Prof Dr Ir Aras Mulyadi DEA, serta sejumlah udangan lainnya.

Suasana BUMN Goes to Campus dengan tema Spirit Of Millenial" ini  diikuti ribuan mahasiswa Unri. Acara berlangsung dengan suasana semangat dan antusias dari generasi milenial.

Apalagi bertabur doorfrize, ada sepeda motor, uang, ponsel Android dan lainnya, menambah suasana riuh penuh semangat kaum milenial.

Dalam kesempatan itu, Ria Ricis yang merupakan seorang pegiat “youtuber wanita berhijab” pertama di Indonesia yang sudah memiliki 11 juta subscriber yang didapuk menjadi nara sumber berbagi sesuai pekerjaan yang ia geluti saat ini.

Dikatakannya, ia fokus dengan apa yang ia geluti, jika mahasiswa berminat mengembangan konten digital kreatif, kuncinya harus fokus. "Initinya sesuatu apapun yang ingin kita lakukan, harus fokus pada yang menjadi tujuan kita," katanya.

Melalui program BUMN Goes to Campus ini, Unri menerima melalui Bank Mandiri sebesar Rp1 miliar.

Sumber: HUMAS Universitas Riau


Hal itu seperti disampaikan Rektor Unri Prof Dr Ir Aras Mulyadi DEA. "Kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada BUMN melalui Bank Mandiri yang telah memberikan bantuan sebesar Rp1 miliar kepada Unri," katanya.

Bantuan ini kata Aras, direncanakan digunakan untuk meningkatkan fasiltias di Unri.

Terkait acara ini, Aras berharap semengat kreativitas mahasiswa akan bangkit dengan kita-kita pengalaman dari narasumber yang hadir. "Semoga ini bermanfaat," pungkasnya. [han]





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved