Jum'at, 29 Maret 2024
PHR Kembali Gelar Lomba Karya Jurnalistik PENA untuk Wartawan Riau | Mesjid Taqwa Muhammadiyah Tuah Madani 6 Gelar Shalat Jumat Perdana | Menguak Misteri Lailatul Qadar | Safari Ramadhan, Komut Beri Apresiasi Kinerja PLN Icon Plus SBU Sumbagteng | 303 Akademisi Ajukan Amicus Curiae, Minta MK Adil di Sengketa Pilpres | Nekat Bobol Warung, Seorang Remaja Tertangkap Warga dan Diserahkan ke Polsek Siak Hulu
 
Metropolis
Katanya Ekonomi Sulit, Anggota Komisi A DPRD Riau ke Amerika

Metropolis - - Selasa, 24/05/2016 - 17:33:35 WIB

PEKANBARU, Suluhriau- Anggota DPRD Riau dikabarkan berangkat ke Amerika Serikat dalam tugas kunjungan kerja (kunker).

Komisi A dikabarkan sudah tiba di Amerika, sementara komisi C dikabarkan pula siap-siap ke Inggris. Wakil Ketua DPRD Riau, Sunaryo mengatakan, bahwa anggota Komisi A DPRD Riau tengah melakukan Kunker ke Amerika Serikat.

Berdasarkan agenda, komisi yang pemerintahan dan hukum ini menghadiri sejumlah undangan dari berbagai instansi atau lembaga di negeri Paman Sam itu. 

"Komisi A tengah Kunker ke Amerika dan akan satu minggu di sana. Mereka menghadiri
sejumlah undangan," kata Sunaryo seperti dilansir riauterkini.com, Selasa (24/5/2016).

Undangan itu antara lain dari universitas terbaik ketiga di dunia dan hal bisnis yang ada di
Amerika. Universitas tersebut ingin menjalin kerjasama sekaligus menawarkan pemberian beasiswa kepada siswa yang berprestasi di Riau.

Selain itu, mantan wakil Walikota Dumai ini menambahkan,  Komisi A juga akan melakukan studi sekaligus tawaran kerjasama tentang sistem manajemen perbatasan untuk antisipasi narkoba dan trafficking dari sebuah lembaga yang ada di sana.

"Banyak dampak positif bagi masyarakat Riau nantinya. Jika kerjasama dengan universitas tersebut terlaksana, paling tidaknya siswa yang ada di Riau, mendapatkan beasiswa untuk bisa menyambung kuliahnya di universitas tersebut," ungkapnya.

Setelah anggota Komisi A pulang dari Kunkernya, akan meminta laporan pertanggungjawaban kegiatan tersebut. Laporan ini nantinya akan dipublikasikan untuk khalayak umum.

"Mereka yang berangkat itu, mesti melaporkan hasil kerjanya nanti ke kita, bukan pergi jalan saja. BPK juga menyarankan ke kita seperti itu, berangkat dengan membuat laporan hasil dari kunker," katanya.Sunaryo juga menyebutkan kalau Komisi C bersiap
berangkat ke Inggris dengan tujuan sama. Namun ia tidak tahu apakah sore ini atau kemarin berangkat. "Saya lupa nanti sore ini atau kemaren sore berangkatnya," katanya.

Komisi C Membantah

Namun, pernyataan Sunrayo dibantah pihak Komisi C DPRD Riau.  Ketua Komisi C DPRD Riau, Aherson bantah jika dirinya dengan anggota Komisi C yang lain tengah bersiap-siap untuk melakukan kunker ke London, seperti yang ramai diberitakan sejumlah media massa.

"London dari mana, saya sekarang di Kuansing, bukan di London atau mau berangkat ke London. Saya lagi mengikuti acara partai di Kuansing. Jadi tidak benar saya mau ke London," kata Aherson Selasa (24/5/2016).

Politisi Demokrat ini menyatakan, sampai saat ini belum ada undangan yang diterima dirinya untuk kunker ke London. Ia pun meyakini jika teman-temannya sesama anggota Komisi C, belum ada rencana ke situ.

"Anggota Komisi C yang lain, masing-masing mereka ada kegiatan. Pak Rosfian misalnya, tengah mengikuti acara partainya, acara Muswil DPW PKB Riau, begitu juga dengan yang lainnya," ungkap ketua Fraksi Demokrat DPRD Riau ini.

Lebih lanjut dikatakannya, jika anggota dewan melakukan kunker ke luar negeri, terlebih dahulu mesti ada undangan yang akan dituju. Proses administrasi dalam pengurusan izin, tidaklah mudah seperti yang dibayangkan.

"Kunker ke luar negeri itu tidaklah mudah. Izinnya harus diurus, izin dari Mendagri, izin Kemenlu dan izin lainnya. Jika izinnya keluar dan segala persyaratannya terpenuhi, maka tidak ada salahnya anggota dewan kunker, selagi kunkernya itu dengan mengedepankan
azas manfaatnya," ungkapnya.

Setelah melakukan kunker, maka masing-masing anggota dewan mesti membuat semacam laporan pertanggungjawaban secara tertulis. Hal ini agar bisa diketahui publik terkait apa-apa saja hasil kunjungannya dari luar negeri.

"Terpenting, kunker itu mesti membawa pengaruh terhadap Riau, pengaruh kepada hal yang baik," jelasnya.

Sementara itu, Yulisman, anggota Komisi C DPRD Riau mengatakan jika dirinya saat ini tengah berada di Kota Pekanbaru. Ia menegaskan, jika dirinya tidak akan berangkat ke London seperti yang ramai diberitakan.

"Saya tidak akan berangkat ke London. Saya aja lagi di Pekanbaru," kata politisi Golkar ini.
Namun, jika wakil rakyat ini pergi juga keluar negeri, masyarakat mengaku kecewa. Saat ini di tengah ekonomi lagi lesu, bahkan APBD terjadi rasionalisasi. Miris jika anggota DPRD ke LN.

"Katanya APBD terbatas, tapi kok pergi juga keluar negeri, apa nggak sebaiknya digunakan untuk kepentingan masyarakat lebih tepat," kata Rosni pegawai swasta alumni Fisipol Universitas Riau. (prt,rtc)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved