Jum'at, 26 April 2024
Kapolda Riau M Iqbal: Jangan Ada Lagi Diksi Kampung Narkoba di Pekanbaru, Sikat Habis! | Peringatan 78 Tahun TNI AU Masyarakat Riau akan Disuguhi Aneka Atraksi di Lanud Roesmin Nurjadin | SULUHRIAU, Pekanbaru – Ribuan pendaftar calon anggota Polri dari 12 kabupaten/kota memenyhi halama | Sumringahnya Timnas Indonesia di Piala Asia U-23 2024 setelah Kalahka Korsel Melalui Adu Penalti | Polisi Gerebek Bandar Narkoba Kampung Dalam, Ada yang Mencebur ke Sungai dan Satu Orang Diamankan | Ketua LPTQ: Pekanbaru Berpeluang Besar Raih Juara Umum di MTQ ke-42 Tingkat Provinsi Riau
 
Gaya Hidup
4 Rahasia Ini Bisa Bikin Panjang Umur

Gaya Hidup - - Selasa, 24/05/2016 - 08:44:00 WIB

SULUHRIAU- Hidup lama atau panjang umur adalah keinginan banyak orang. Sayangnya, tak semua orang bisa mencapainya.

Selama puluhan tahun para ilmuwan terus melakukan penelitian mengenai usia dan faktor apa saja yang bisa mempengaruhi panjang pendeknya umur tersebut.

Dari hasil penelitian tersebut ditemukan sejumlah faktor yang ikut mempengaruhi usia panjang seseorang, mulai dari keramahan sampai sampai stabilitas emosi. Untuk mengetahui sifat-sifat tersebut tentu saja kita butuh penilaian orang lain agar lebih obyektif. Berikut sifat-sifat yang disebut berpengaruh pada usia seseorang.

1. Berhati-hati

Menurut penelitian selama 75 tahun terhadap 300 pasangan, mereka yang dikenal selalu bersikap hati-hati menurut teman-teman mereka, jarang mengambil risiko dan lebih memilih hidup yang penuh pertimbangan dan efisien. Orang-orang seperti ini memiliki peluang hidup lebih lama.

2. Terbuka

Hasil penelitian yang sudah berlangsung selama 75 tahun pula, sikap terbuka juga dianggap memiliki andil pada umur yang panjang dan berada di urutan kedua setelah sikap hati-hati. Memiliki yang memiliki sikap ini biasanya bersedia membuka mata dan telinga untuk ide atau konsep yang berbeda atau baru.

3. Bersahabat

Penelitian yang dilakukan terhadap mereka yang berusia 75-100 tahun, kebanyakan wanita, mendapatkan fakta bahwa mereka adalah orang-orang yang ramah, bersahabat, dan senang bersosialisasi.

4. Ekspresif

Hasil penelitian terhadap para manula berusia 95-100 tahun juga menemukan fakta bahwa selain sikap ramah dan bersahabat, kemampuan seseorang mengungkapkan perasaan juga membantu memperpanjang usia. Orang-orang seperti itu biasanya senang tertawa dan membagi perasaan dengan orag lain daripada hanya menyimpannya di dalam hati. (tpc)





 
 
 
Home | Daerah | Nasional | Internasional | Hukrim | Gaya Hidup | Politik | Sport | Pendidikan | Metropolis | Sosial Budaya | Kesehatan | Ekbis
Religi | Kupas Berita |Tokoh | Profil | Opini | Perda | DPRD Kota Pekanbaru | Tanjung Pinang-Kepri | Indeks
Pedoman Media Siber | Kode Etik Internal Perusahaan Pers |Redaksi
Copyright 2012-2021 SULUH RIAU , All Rights Reserved